5 Cara membersihkan Jamur di Kaca Mobil!

Post, 14 Februari 2023

View: 
335

Melakukan perawatan kaca mobil merupakan salah satu hal wajib yang perlu dilakukan setiap pemilik mobil. Terlebih sebentar lagi akan memasuki musim penghujan, karena hujan bisa menyebabkan tumbuhnya jamur jadi lebih cepat. Zat asam tinggi yang terkandung pada hujan yang jangan sampai dibiarkan terlalu lama menempel di kaca mobil. Perawatan paling pertama atau paling mudah dilakukan bagi pemilik mobil adalah dengan mengelap kaca mobil sebersih dan sekering mungkin.

Namun, untuk kalian yang ingin memastikan mobil benar-benar bersih dari jamur, kalian bisa membersihkan menggunakan beberapa cara dibawah ini:

1. Bersihkan Menggunakan Odol

Bahan pembersih pertama yang mudah ditemui di rumah adalah pasta gigi karena selain bagus untuk membersihkan gigi juga juga bisa menghilangkan jamur pada kaca. Pada pasta gigi terdapat kandungan pemutih hidrogen peroksida sehingga mampu membunuh jamur.

Untuk cara menghilangkannya, oleskan odol pada bagian kaca yang berjamur, tunggu sampai mengering, setelah itu bilang dengan air dan lap menggunakan kain microfiber sampai kering.

2. Membersihkan menggunakan Soda

Bahan kedua, yang bisa kalian gunakan adalah soda. Cara memberishkannya sangat mudah yaitu dengan semprotkan air soda ke kain kering hingga merata. Kemudian gosok kaca yang berjamur secara berulang, diamkan hingga kering saja. Karena kandungan yang terdapat di senyawa air soda mirip dengan yang ada pada baking soda, yang biasa digunakan untuk membersihkan rumah.

3. Bersihkan dengan Pemutih Pakaian

Pemutih pakaian bisa menjadi salah satu bahan yang digunakan untuk membersihkan kaca yang berjamur. Namun saat ingin melakukannya, disarankan untuk menggunakan sarung tangan karena cairan pemutih berbahaya untuk kulit. Cara penggunaannya, cukup tuangkan cairan pada kain lembut, usap berulang kali hingga bersih kemudian bilang menggunakan air bersih dan yang terakhir keringkan dengan lap microfiber.

4. Cuka Apel

Selain bisa digunakan untuk resep makanan, cuka apel juga bisa digunakan untuk menghilangkan jamur yang ada dikaca mobil. Untuk cara penggunaannya, campurkan 1 liter air dengan 3 sendok makan cuka apel. Masukan cairan kedalam botol semprotan, semprot dan gosok menggunakan lap berulang hingga bersih, kemudian keringkan dengan kertas koran.

5. Gunakan Pembersih Kaca Mobil Khusus

Cara yang terakhir, kalian bisa menggunakan cairan kimia khusus untuk pembersih kaca mobil. Karena cairan kimia pembersih jamur kaca mobil mengandung bahan yang membantu mengangkat jamur tanpa membuat lecet kaca mobil. Untuk cara penggunaan setiap produk, biasanya mirip-mirip yaitu dengan mengoleskan produk ke kain dan dilap secara berulang hingga jamur hilang, kemudian lap kembali menggunakan kain microfiber setelahnya.

Jika kalian mengalami kesulitan saat membersihkan jamur pada kaca mobil, kalian bisa datang langsung ke bengkel resmi Honda terdekat atau kalian bisa booking online melalui aplikasi Honda E-Care untuk melakukan perawatan terhadap mobil kesayangan kalian.

@copyright PT Prospect Motor