Ternyata Tow Bar pada Mobil Mempunyai Jenis dan Fungsi yang Berbeda!

Post, 26 Februari 2024

View: 
239

Tow bar, atau yang sering disebut tow hitch, adalah aksesori mobil yang berfungsi sebagai titik tumpu untuk menarik beban trailer, caravan, atau bahkan mobil lain yang mogok. Kehadirannya bisa sangat berguna bagi Anda yang gemar berpetualang atau memiliki hobi yang membutuhkan pengangkutan barang besar. Namun, sebelum memutuskan memasang tow bar, ada baiknya Anda memahami fungsi dan jenis-jenisnya terlebih dahulu

Tow bar atau bumper towing merupakan komponen pelengkap atau aksesoris yang bisa kalian tambahkan pada mobil. Aksesoris ini biasa berbahan dasar besi dan biasa terpasang menyatu dengan bagian belakang rangka mobil. Namun tow bar juga memiliki beberapa jenis seperti yang ada di bawah ini:

1. Triangular shaped system (tow bar berbentuk huruf J)

Biasa sering disebut sebagai tow bar J, karena bentuk kaitnya menyerupai huruf J. Tow bar buatan inggris dan jerman biasanya berbahan besi yang dicor sangat kuat sehingga bisa digunakan untuk menarik/menderek kendaraan. Biasa kaitnya nanti akan disambungkan ke bagian depan mobil yang akan di derek.

2. Tow hitch system (tow bar berbentuk bola)

Desain tow bar yang satu ini berasal dari negeri Amerika, dengan bentuknya yang khas menyerupai bola. Desain inilah dibuat untuk menyesuaikan dengan mobil-mobil di amerika yang mudah di derek. Untuk di Indonesia, tow bar jenis ini cukup mudah ditemui untuk menderek kendaraan bermuatan besar seperti trailer.

3. Tow Bar tersembunyi

Jenis Tow Bar ini terintegrasi dengan bodil obil sehingga tidak terlihat saat tidak digunakan. Keuntungannya, tampilan mobil tetap aesthetic, namun biasanya harganya lebih mahal dan pemasangannya rumit.

 

Fungsi Tow Bar:

  • Menarik beban: Fungsi utama tow bar tentu saja untuk menarik beban tambahan. Kapasitas beban yang dapat ditarik tergantung pada jenis tow bar dan kemampuan mobil Anda.
  • Mengubah fungsi mobil: Dengan tow bar, Anda bisa mengubah fungsi mobil Anda menjadi penarik trailer untuk membawa berbagai muatan seperti sepeda, perahu, peralatan camping, atau barang dagangan.
  • Meningkatkan estetika: Beberapa jenis tow bar, khususnya tow hitch, dapat menambah kesan gagah dan sporty pada tampilan mobil Anda.

Dan itulah pembahasan mengenai fungsi dan jenis tow bar. Jika kalian ingin melakukan perawatan supaya mobil lebih nyaman digunakan. Kalian bisa langsung datang ke bengkel resmi Honda terdekat atau kalian bisa booking online melalui aplikasi Honda E-Care untuk melakukan perawatan terhadap mobil kesayangan kalian.

Dapatkan banyak penawaran dan download brochure untuk melihat-lihat produk mobil Honda. Simak terus berita-berita terupdate dari Honda Outside Java di hondaoutsidejava.co.id supaya kalian tidak ketinggalan berita terbaru seputar Honda!

 

@copyright PT Prospect Motor